Kamis, 10 November 2016

Terbaik II, Kankemenag Mura dalam Penyampaian Rekonsiliasi Tahun 2016

Musi Rawas, Inmas.
Kantor Kementerian Agama Kabupaten Musi Rawas, pada Kegiatan Sosialisasi langkah-langkah Akhir tahun 2016 dan Evaluasi Pelaksanaan Anggaran Triwulan III, berhasil menjadi terbaik II sebagai Satuan Kerja Dalam Pelaksanaan Rekonsiliasi Menggunakan E-Rekon-LK Tahun Anggaran 2016, di Kantor KPPN Lubuklinggau, Kamis,10/11.
Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Musi Rawas, H. Hermadi, S.Ag, M.Si menugaskan Pejabat PPK H.M.Yusran Amri, M.Pd.I dan Bendahara Pengeluaran Kankemenag Mura, Muslimin, S.E.I dan Pengelola Keuangan Kankemenag Mura Riato, S.Ag untuk menghadiri Kegiatan Sosialisasi tersebut.
Setiap undangan yang hadir mendapatkan Cindera Mata dari KPPN berupa Payung dan Tas. Pada Kegiatan Free Test  dan Post Test, Kankemenag Musi Rawas mampu dan berhasil menjawab pertanyaan sehingga menempatkan Posisi Terbaik II, sehingga Kemenag Mura mendapatkan Reward berupa Plakat dan Kartu Bebas Antri di KPPN Lubuklinggau selama 6 Bulan.
Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Musi Rawas, H. Hermadi, S.Ag, M.Si melalui PLH Kankemenag Mura, Syaukani, S.Ag mengatakan, "Terima Kasih Kepada Pejabat PPK, Bendahara Pengeluaran dan Pengelola Keuangan Kemenag Mura atas Kerja Kerasnya sehingga membuahkan hasil Kesuksesan bagi Kankemenag Mura, semoga dengan Prestasi ini bisa lebih meningkatkan kinerja kita kedepan".(W45)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Anda bebas menuliskan komentar, kritik, saran atau masukan dengan kata-kata yang baik, tidak mengandung iklan, tidak mencela, menghina atau menyudutkan pihak manapun.
Komentar akan tampil setelah disetujui, jadi tidak perlu mengirimkan komentar berulang-ulang.
Terima Kasih.