Kamis, 15 Juni 2017

Tarik Siswa Baru, MIN Mataram Pasang Spanduk PPDB Tapel 2017/2018



Mataram, Inmas.
Tarik siswa baru Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) Mataram pasang spanduk PPDB Tahun Pelajaran 2017/2018 di halaman depan Madrasah, Jum'at (9/6). Menyambut Tahun Pelajaran 2017/2018 MIN Mataram sudah mulai mebuka penerimaan calon siswa-siswi baru, hal ini diberlakukan sejak awal bulan Juni 2017.
Ketua pelaksana PPDB Dewi Sukaisih, S.Pd.I mengatakan untuk mempermudah masyarakat mengetahui informasi tentang penerimaan siswa baru di MIN Mataram maka pihak MIN Mataram melalui Panitia PPDB memasang spanduk PPDB didepan halaman Madrasah.
"Hal ini sebagai salah satu upaya kita untuk menginformasikan PPDB Tahun Pelajaran 2017/2018 sudah dibuka kepada masyarakat sekitar," ucap Dewi.
Mengenai target MIN Mataram Tahun ini dalam meraih siswa-siswi baru Dewi mengatakan  kalau MIN Mataram siap menerima sebanyak-banyaknya siswa yang akan mendaftarkan diri ke MIN Mataram, “disamping itu kami juga tetap akan selektif menseleksi siswa-siswi baru tersebut seperti kelengkapan-kelengkapan persyaratan pengisian formulir, KK, Akte, Pas Foto serta ijazah TK/RA yang di miliki oleh siswa calon siswa tersebut.”Jelas Dewi.
Sementara itu Kamad MIN Mataram Hidayat, S.Ag.,M.Pd.I berharap agar pelaksanaan PPDB tahun ini dapat berjalan baik dan lancar. Ia menghimbau kepada panitia PPDB agar dapat memberikan pelayanan terbaik bagi para pendaftar.
(L14/W45)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Anda bebas menuliskan komentar, kritik, saran atau masukan dengan kata-kata yang baik, tidak mengandung iklan, tidak mencela, menghina atau menyudutkan pihak manapun.
Komentar akan tampil setelah disetujui, jadi tidak perlu mengirimkan komentar berulang-ulang.
Terima Kasih.