Rabu, 05 Januari 2022

Kemenag Mura Ajangsana ke 14 titik Lokasi


 Musi Rawas, Humas.

Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Musi Rawas H. Hermadi, S.Ag., M.Si didampingi Ketua DWP Kemenag Mura Venty Hermadi, melaksanakan kegiatan Ajangsana dan Bakti Sosial ke 14 titik yang ada di Kabupaten Musi Rawas dalam Rangka Hari Amal Bhakti Kementerian Agama Ke 76 Tahun, Ajangsana dilakukan pada Pukul. 10.00 Wib di Lapangan Kantor Kemenag Mura, Kamis(30/12).

Kegiatan Ajangsana dan Bakti Sosial ini diikuti oleh Kasubbag Tu, Seluruh Kepala Seksi beserta Ibu DWP, Kepala KUA beserta Istri, Kepala Madrasah beserta Istri dan Seluruh Anggota DWP Kemenag Mura.

Hermadi mengatakan kegiatan Ajangsana ini sebagai ajang silahturahmi dan memberikan tali asih kepada orang yang membutuhkan dan juga sebagai wujud Kepedulian sosial.

Didalam kegiatan Ajangsana dan Bakti Sosial Untuk memudahkan dan mempercepat distribusi bantuan maka panitia membagi petugas menjadi 4 tim yang dimana Tim 1 Diketuai oleh Kepala Kantor beserta rombongan, Tim 2 Kasubbag Tu beserta rombongan Tim 3 Kasi Penmad dan Kepala Madrasah beserta rombongan dan Tim 4 Kepala KUA Kecamatan beserta rombongan. Mengenai bantuan tersebut terdiri dari Bahan Makanan, seperti Beras, Minyak, Gula, Mie Instan, Susu, Telur, Garam. Titik yang dikunjungi yaitu Panti Asuhan, Panti Jompo, Rumah Tahfiz, Purnabakti dan masyarakat perkecamatan yang membutuhkan.(Gt).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Anda bebas menuliskan komentar, kritik, saran atau masukan dengan kata-kata yang baik, tidak mengandung iklan, tidak mencela, menghina atau menyudutkan pihak manapun.
Komentar akan tampil setelah disetujui, jadi tidak perlu mengirimkan komentar berulang-ulang.
Terima Kasih.