Rabu, 10 November 2021

APRI Cabang Kabupaten Musi Rawas Adakan Raker

Musi Rawas, Humas

Asosiasi Penghulu Republik Indonesia (APRI) Cabang Kabupaten Musi Rawas mengadakan Rapat Kerja (Raker) di Gedung Sekretariat Komplek Ruko Argopolitan Center Muara Beliti, Selasa (09/11)
Kegiatan ini dihadiri Langsung Oleh Kepala Kemenag Mura H. Hermadi, Kasubbag Tu, Kasi Bimas Islam dan Seluruh Kasi serta Anggota APRI Cab. Kabupaten Mura.Kegiatan Rapat kerja ini dipimpin Langsung oleh Kepala Kantor sekaligus memberikan Pembinaan kepada seluruh Pengurus APRI Cabang Kabupaten Musi Rawas.
Hermadi menyampaikan bahwa APRI merupakan Rumah besar Bagi Penghulu karena dengan terbentuknya organisasi Penghulu ini, maka keberadaan penghulu lebih dilindungi dan dapat menjalankan hak-hak dan kewajiba profesionalnya dengan aman dan sebaik-baiknya.Selanjutnya hermadi mengatakan dengan adanya APRI mampu menjembatani kegiatan dan dapat memberikan pelayanan maksimal kepada Masyarakat, Pelayanan Cepat dan sesuai dengan SOP yang ada dan bukan hanya sebatas seroemoni tapi mampu menjadi penerang bagi Penghulu. (AR)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Anda bebas menuliskan komentar, kritik, saran atau masukan dengan kata-kata yang baik, tidak mengandung iklan, tidak mencela, menghina atau menyudutkan pihak manapun.
Komentar akan tampil setelah disetujui, jadi tidak perlu mengirimkan komentar berulang-ulang.
Terima Kasih.