Home » Archives for Juli 2017
Selasa, 25 Juli 2017
MGMP PAI SMA/SMK KABUPATEN MUSI RAWAS
Kegiatan MGMP PAI SMA/SMK Kabupaten Musi Rawas, Di SMK Negeri 2 Tugumulyo, Selasa, 25 Juni 2017.
Kepala MANMUKE Menghimbau Jurnalis Manfatkan Googel untuk Publikasi
Musi Rawas, Inmas
Google merupakan suatu media online yang mempunyai segudang informasi
yang terdapat didalamnya, maka dari itu Kepala MAN Muara Kelingi
Buchari, S.Ag menghimbaukan agar semua berita MAN Muara Kelingi bisa
tampil di Googel, Jumat (23/06) bertempat di Ruang TU.
Dimana Googel juga mempunyai dampak positif serta banyak memberikan
manfat bagi mereka yang haus dengan ilmu pengetahuan dan selaluh ingin
mengenal dunia luar maka googel lah sebagai media sarana untuk
memberikan informasi yang mereka inginkan.
Menurut Buchari pada saat ditemui di Ruang Stap TU MANMUKE sambil
berbagi cerita bersama Waka Humas Nurjanah, S.Pd mengatakan bahwa
"Sekarang kita patut berbangga dan bersyukur ketika orang ingin tahu
tentang MAN Muara Kelinggi dan mereka buka di Google untuk mencarinya
dengan klik MAN Muara Kelinggi maka akan ada didapati berita-berita
tentang yang dicari itu", unjar Buchari
Buchari berharap, "Semoga kedepannya jurnalis MANMUKE bisa terus
semangat untuk mempubliskan berita madrasah kita baik di web kemenag.
sumsel.go.id maupun di media online lainnya sehingga apabila orang lain
ingin tahu tentang MAN Muara Kelinggi (MANMUKE) mereka dapat langsung
membuka di Google dan ada didapati berita-berita tentang madrasah kita,
maka orang akan terpuaskan dan berterimakasih atas kehebatan google.
Tapi ketika tidak ditemukannya digoogle maka itu akan menyebutkan uh
ketinggal sekali MAN Muara Kelinggi. Untuk itu jangan sampai orang
kecewa dengan kita maka marilah kita manfaatkan google untuk mempublis
kita terutama kegiatan-kegiatan madrasah". (siti/W45)
SAATNYA, SEMUA TAGIHAN ANDA "LUNAS". INI SOLUSINYA.
MANMUKE Persiapkan Ruang Pertemuan Orang Tua Siswa
Musi Rawas, Inmas
Menghadapi kedatangan orang tua/wali siswa menjelang pembagian raport
siswa pada Sabtu besok (17/6) Kepala MAN Muara Kelingi (MANMUKE)
Buchari, S.Ag menginstruksikan kepada Wakilnya Imam Syafii, SP untuk
mempersiapkan ruangan yang layak untuk pertemuan di Ruang Guru, Jum'at
(16/6).Jumat (23/06).
Menurut Buchari ruang yang layak untuk pertemuan dengan orang tua/wali
siswa hendaknya mudah di akses dan luas.
"Pak Imam tolong carikan ruangan yang luas dan layak untuk pertemuan
kita besok, kalau bisa muat untuk seluruh orang tua siswa, dimana
kira-kira," tanyanya
Sebagai guru yang telah lama mengabdi sejak pendirian madrasah ini
berdiri (2004), Imam mengusulkan Ruang Kelas XI.A yang akan digunakan
sebagai tempat pertemuan. Menurutnya di kelas ini ada sekat pembatas
ruangan sehingga dapat dibuka langsung dan dijadikan seperti aula
"Ruang Kelas XI.IPA dinding belakangnya disekat dengan papan. Jadi bisa
kita buka. Kalau untuk pertemuan cocoknya ya di ruangan itu," jelasnya
Kegiatan pertemuan dengan orang tua/wali siswa Kelas X dan XI di MANMUKE
bagi Buchari selaku Kepala Madrasah adalah yang perdana. Oleh karena
itu ia berpesan jangan sampai ada yang tidak dapat tempat duduk. "Orang
tua siswa itu adalah tamu kita, jadi kita harus menghormatinya.
(Imam/siti/W45)
SAATNYA, SEMUA TAGIHAN ANDA "LUNAS". INI SOLUSINYA.
Siswa MANMUKE Konsultasikan Pilihan Jurusan
Musi Rawas, Inmas
Menentukan pilihan jurusan yang akan ditempuh selama proses pendidikan
bagi seorang siswa tidaklah mudah, perlu pertimbangan matang dan
keputusan yang tepat oleh karena menyangkut minat, keahlian dan masa
depan siswa itu sendiri.
Tiga orang siswa MAN Muara Kelingi, Muhammad Pahlevi, Aji Pangestu dan
Zilkifli siswa yang sedang duduk di kelas X berkonsultasi mengenai
jurusan yang tepat kepada Wakil Kepala Madrasah Bidang Kurikulum Imam
Syafii, SP di Ruang Guru, Jum'at (23/06).
Ketiganya menuturkan bahwa mereka mengalami kesulitan dan kebingungan
untuk menetapkan jurusan yang tepat untuk mereka jika nanti dinyatakan
naik di kelas XI. Oleh karena itu mereka berkonsultasi dengan Wakil
Kepala Madrasah Bidang Kurikulum.
"Saya masih bingung pak mau pilih jurusan apa, apa ke IPA atau ke IPS,"
kata Pahlevi
Hal sama juga dialami oleh Aji, siswa yang selalu masuk tiga besar di
kelas ini mengungkapkan bahwa dirinya masih belum tahu pasti akan
memilih jurusan apa. "Kalau orang tua minta saya milih jurusan IPA, tapi
saya masih ragu pak," ungkapnya
Keraguan dan kebimbangan juga menyelimuti hati siswa yang sehari-harinya
dipanggil dengan Zulkifli. Ia juga belum menentukan secara pasti
pilihan jurusan yang tepat untuknya.
Selaku Wakil Kepala Madrasah, Imam mengatakan bahwa mereka ini merupakan
siswa yang cerdas. Sebab ketiganya disaat sedang mengalami kebingungan
dan keraguan dalam menentukan pilihan jurusan mereka datang kepada guru
untuk meminta saran dan nasehat.
"Semua jurusan itu baik dan memiliki peluang yang sama jika kalian ingin
melanjutkan pendidikan sesuai dengan rumpun bidang (jurusan) kalian.
Yang terpenting adalah keseriusan, ketekunan dan kemauan kalian untuk
terus belajar sesuai jurusan yang kalian pilih. Tekunilah dan jangan
lupa iringilah dengan doa," terangnya
Usai mendapat penjelasan dan bimbingan dari Wakil Kepala Madrasah Bidang
Kurikulum ketiganya berpamitan untuk kembali berkumpul dengan
rekan-rekannya.(Siti/W45)
SAATNYA, SEMUA TAGIHAN ANDA "LUNAS". INI SOLUSINYA.
Ortu Siswa MANMUKE Antusias Hadiri Pembagian Raport
Musi Rawas, Inmas
Ada pemandangan yang berbeda terlihat pada pembagian raport Sabtu
kemarin (17/6) di MAN Muara Kelingi (MANMUKE). Orang tua/wali siswa
dengan antusias berbondong-bondong hadir mewakili putra-putrinya untuk
mengambil raport di Ruang Pertemuan dengan wali kelasnya masing-masing.
Jumat (23/06).
Kepala MANMUKE Buchari, S.Ag secara khusus berkeinginan bahwa mulai
tahun ini pengambilan raport di MANMUKE haruslah orang tua. Untuk itu ia
meminta kepada tata usaha mempersiapkan undangan resmi yang ditujukan
kepada orang tua siswa.
Oleh sebab itu sejak pagi telah banyak orang tua siswa yang hadir dan
menunggu dimulainya acara. Menurut salah seorang wali murid Rafaat yang
berasal dari Desa Lubuk Tua mengatakan bahwa anak dan cucu saya sudah
tiga orang yang sekolah di MANMUKE ini dan baru kali ini diundang untuk
hadir mengambil raport.
"Anak cucu saya ini sudah tiga orang yang sekolah di MAN ini, saya
berterimakasih telah diundang hadir. Kami selaku orang tua sangat
mendukung apa yang menjadi program madrasah," katanya
Ia juga sangat berharap dengan adanya kebijakan kepala madrasah yang
mengharuskan orang tua/wali untuk mengambil raport siswa dapat menjadi
jembatan komunikasi yang baik antara orang tua/siswa dengan pihak
madrasah.
"Dengan begini kita jadi tahu hasil belajar anak kita, termasuk juga
perkembangannya selama di MAN," terangnya (Imam/siti/W45)
SAATNYA, SEMUA TAGIHAN ANDA "LUNAS". INI SOLUSINYA.
Kepala MANMUKE Sosialisasikan Motto " Cerdas Tawadhu' "
Musi Rawas, Inmas
Mengakhiri kegiatan belajar mengajar di Tahun Pelajaran 2016/2017,
Kepala MAN Muara Kelingi (MANMUKE) Buchari, S.Ag dalam kesempatan
penyampaian pembagian tugas untuk Tahun Pelajaran 2017/2018 kepada guru
MANMUKE mensosialisasikan motto "Cerdas Tawadhu' " di Ruang Guru, Sabtu
(17/6), Jumat (23/06).
Menurutnya dalam menjalankan tugas sebagai seorang guru tidak perlu lagi
dengan hal-hal yang sifatnya berbau kekerasan fisik, tetapi dengan
sebuah contoh dan keteladanan. Selain itu guru haruslah cerdas tetapi
cerdasnya itu adalah cerdas tawadhu' (cerdas tapi tetap rendah hati).
Secara fitrahnya manusia pada hakikinya memiliki sifat tawadhu', akan
tetapi oleh karena nafsu, harta, pangkat, jabatan, kepandaian,
kesemuanya itu mengikis sifat tawadhu 'manusia itu.
"Untuk itu bapak-ibu guru, mulai sekarang mari didik anak-anak kita
dengan hati. Jangan lagi ada yang sampai demdam dengan siswa. Main
ancam-ancam nilai. Kita perlu memikirkan masa depan anak-anak kita.
Siapa tahu dengan hati kita yang bersih, tulus ikhlas mendidik suatu
saat mereka nanti menjadi orang-orang yang sukses dan mengharumkan nama
madrasah kita," ujarnya
Oleh karena itu untuk membentuk pribadi-pribadi yang mampu menjalankan
motto " Cerdas Tawadhu' " ini menurutnya baik guru dan siswa harus mau
mempelajari Al-Qur'an.
"Mulai semester depan saya ingin setiap mengawali belajar mengajar semua
siswa tadarrus membaca Al-Qur'an langsung dikoordinir oleh guru yang
mengajar di jam pertama," tegasnya
Jika siswa dan guru sama-sama mau mempelajari Al-Qur'an, insyaallah akan
mampu mencerminkan sifat tawadhu'. Siswa dan guru cerdas. Cerdas yang
tawadhu. (Imam/siti/W45)
SAATNYA, SEMUA TAGIHAN ANDA "LUNAS". INI SOLUSINYA.
Siswa Jurnalis MANMUKE Ukir Prestasi Akademik
Musi Rawas, Inmas
Aktif sebagai siswa jurnalis bukan menjadi halangan untuk mengukir
prestasi akademik bagi Riya Efriyanti, Anggi Eka Jelita, Farid Ramadhan,
Puja Padila Mayasari dan Nova Didis, siswa yang tergabung dalam Tim
Jurnalis MAN Muara Kelingi (MANMUKE).
Kelimanya mampu menorehkan prestasi akademik masuk dalam 10 besar di
kelasnya masing-masing pada saat pembagian raport, Sabtu (17/6) di Ruang
Pertemuan MANMUKE, Jumat (23/06).
Duduk di Kelas X2, Riya begitu rekan-rekannya biasa memanggil mengukir
prestasi akademik sebagai Juara I di kelas X2, Anggi meraih peringkat 4
dan Farid peringkat 6.
Sementara itu Puja dan Nova yang duduk di kelas XI.IPA meraih peringkat 4
dan 9. Khusus Puja, torehan prestasi yang baru-baru ini diraihnya
adalah sebagi juara 2 tenis meja tunggal putri di ajang AKSIOMA Tingkat
Provinsi Sumsek di Tahun 2017 ini.
Kepala MANMUKE melalui wakil kesiswaan Fera Andriani, S.Pd.I sangat
bangga bahwa meski dengan kesibukannya mereka sebagai siswa jurnalis
tetapi tetap mampu mengukir prestasi akademik.
"Selaku guru saya sangat bangga. Mereka ini siswa-siswi yang sangat
sibuk. Tidak saja di jurnalis tetapi juga di kegiatan OSIS. Meski sibuk
ternyata masih dapat juara kelas," katanya
Saat ditemui oleh admin, Riya mengatakan memang tidak mudah untuk bisa
mengatur waktu antara belajar dan aktif mengikuti kegiatan sekolah
seperti jurnalis dan di OSIS. Menurutnya yang terpenting adalah kemauan
untuk terus belajar dan disiplin.
"Semakin banyak aktifitas kita dituntut harus pandai mengatur waktu dan
disiplin dengan waktu. Sangat ingat apa yang disampaikan oleh Bapak
Kepala Madrasah bahwa siswa jurnalis itu cerdas," katanya
Torehan prestasi akademik yang diraih oleh siswa jurnalis MANMUKE
diharapkan mampu menjadi contoh siswa-siswa lain agar dapat mengikuti
jejak mereka tetap berprestasi meski aktif di berbagai kegiatan
madrasah. (Imam/siti/W45)
SAATNYA, SEMUA TAGIHAN ANDA "LUNAS". INI SOLUSINYA.
Senin, 24 Juli 2017
MANMUKE Bagikan Raport Siswa
Musi Rawas, Inmas
MAN Muara Kelingi (MANMUKE) resmi bagikan raport siswa pada Sabtu (17/6)
sesuai dengan jadwal yang telah diagendakan guna mengakhiri proses
kegiatan belajar di Tahun Pelajaran 2016/2017, Jumat (23/06).
Berbeda dengan tahun sebelumnya proses pembagian raport ini langsung
diberikan kepada orang tua siswa yang sejak pagi terpantau ramai hadir
di madrasah sejak pagi hari.
Kepala MANMUKE Buchari, S.Ag mengatakan bahwa seluruh raport siswa sudah
ditandatangani sejak satu hari menjelang pembagian raport (Jum'at,
16/7/2017).
"Saya ingin yang menerima raport adalah orang tuanya. Sekaligus saya
juga akan memperkenalkan diri agar dikenal oleh masyarakat Muara
Kelingi," katanya
Dirinya juga mengungkapkan bahwa secara umum hampir seluruh sekolah dan
madrasah membagikan raport siswa pada Sabtu ini(17/6), tetapi ada juga
sebagian yang telah membagikan di Hari Kamis dan Jum'at.
"Sesuai dengan jadwal, raport tetap akan kita bagi di Hari Sabtu besok
(17/6). Wali kelas yang belum selesai segera menyelesaikan pengisian
raportnya," ingatnya
Raport siswa yang dibagikan diakhir semester genap Tahun Pelajaran
2016/2017 ini merupakan hasil belajar siswa yang sangat menentukan naik
dan tidak naiknya siswa MANMUKE ke jenjang berikutnya.
Oleh karena itu selaku Kepala Madrasah Buchari mengharapkan dengan
adanya kehadiran orang tua siswa dan menerima secara langsung raport
putra-putrinya dapat meningkatkan perhatian, kepedulian dan tanggung
jawab terhadap pendidikan anak-anaknya khususnya di MANMUKE. (Imam/siti/W45)
SAATNYA, SEMUA TAGIHAN ANDA "LUNAS". INI SOLUSINYA.
MANMUKE Gelar Rapat Pembagian Tugas
Musi Rawas, Inmas
Menyongsong pergantian Tahun Pelajaran 2016/2017 ke Tahun Pelajaran bari
di 2017/2018 usai pelaksanaan pembagian raport siswa MAN Muara Kelingi
(MANMUKE) menggelar Rapat Pembagian Tugas Guru bertempat di Ruang Guru,
Sabtu (17/6), Jumat (23/06).
Rapat pembagian tugas ini dimulai pada pukul 11.15 WIB dipimpin langsung
oleh Kepala MANMUKE Buchari, S.Ag didampingi oleh Wakil Kepala Madrasah
Bidang Kurikulum Imam Syafii, SP, Wakil Kesiswaan Fera Andriani,
S.Pd.I, Wakil Humas dan Sarpras Nurjanah, S.Pd dan dihadiri oleh guru
MANMUKE.
Dalam pengarahannya Buchari mengingatkan kepada guru MANMUKE untuk
selalu bersyukur atas nikmat dan profesi yang ditekuni sebagai seorang
guru. Untuk itu ia mengajak agar setiap guru MANMUKE dapat menjalankan
tugasnya di tahun pelajaran mendatang dengan penuh amanah dan tanggung
jawab.
"Yang paling sulit itu menjaga dan menjalankan amanah. Tidak usah kita
mengeluh sebagai guru. Saya sangat bersyukur menjadi guru. Ini adalah
bagian ladang amal kita," katanya
Disampaikan juga bahwa mulai tahun ajaran baru nanti setiap hari Jum'at
akan dilaksanakan latihan muhadhoroh (cerama/pidato), sholat dhuha serta
kegiatan keagamaan lannya seperti tahsin dan tahfidz selama satu jam
pelajaran.
"Tahun ajaran baru nanti kita mulai setiap Jum'at kita belajar
muhadhoroh, tahsin, tahfidz dan sholat dhuha," tegasnya
Selain itu khusus untuk kelas X (sepuluh) kurikulum yang digunakan
adalah kurikulun 2013, sedangkan kelas XI dan XII masih menggunakan
KTSP. Untuk itu selama libur semester dan Idul fitri yang cukup lama ini
meminta seluruh agar dapat mempersiapkan administrasi pembelajarannya
"Kita libur cukup lama, jadi selama libur bisa dimanfaatkan untuk
mempersiapkan perangkat pembelajaran," ucapnya
Usai memberikan pengarahan, dilanjutkan dengan pembacaan pembagian tugas
jam mengajar guru oleh Wakil Kepala Madrasah Bidang Kurikulum dan
berakhir pada pukul 12.30 WIB. (Imam/siti/W45)
SAATNYA, SEMUA TAGIHAN ANDA "LUNAS". INI SOLUSINYA.
Motto Ala Jurnalis MANMUKE
Musi Rawas, Inmas
Menjadi anggota jurnalis MAN Muara Kelingi (MANMUKE) meski baru hitungan
minggu Farid Ramadhan siswa yang baru saja naik kelas XI ini telah
memiliki motto yang menjadi penyemangat dalan menjalankan aktivitasnya
sebagai siswa jurnalis, Jumat (23/06).
Melalui beranda Timeline di line pribadinya hari ini Senin (19/6)
menuliskan motto "Sedikit pengetahuan disertai tindakan adalah lebih
berharga, daripada banyak pengetahuan namun tidak ada tindakan apapun.
itu akan sia-sia," katanya
Bagi Rama begitu ia akrab disapa, dunia jurnalis barulah dikenalnya
dalam hitungan tidak lebih dari 2 minggu sejak ia bergabung dan
mendapatkan motivasi dari Kepala MANMUKE yang baru Buchari, S.Ag namun
ia telah memiliki komitmen kuat untuk mengamalkan ilmu jurnalisnya meski
baru sedikit dengan berupaya terus menulis berita.
Terinspirasi dari sebuah hadits Rasulullah Muhammad SAW yang berbunyi
"Al ilmu bila 'amalin ka syajari bil tsamarin" (ilmu yang yang tidak
diamalkan itu laksana pohon yang tidak berbuah).
Hadits ini mengandung makna bahwa sebanyak apapun ilmu yang kita miliki
jika tidak diamalkan maka tidak akan memberikan manfaat untuk orang
lain. Sedikit saja ilmu jika diamalkan maka akan memberikan banyak
manfaat bagi orang lain.
Adin web MANMUKE Siti Hernika, S.Pd berharap bahwa anak-anak jurnalis
MANMUKE meski ilmu jurnalisnya masih seujung kuku tetap terus semangat
berkarya dengan menulis berita untuk publikasi dan kemajuan MANMUKE
sebagaimana motto yang dipegang oleh Rama.
"Ayo mana berita Anggi, Puja, Rama, Riya, dan Nova. Ayo semagat
Beritanya ditunggu," katanya di grup line jurnalis. (Imam/siti/W45)
SAATNYA, SEMUA TAGIHAN ANDA "LUNAS". INI SOLUSINYA.
Kamad MANMUKE Ajak Guru Mendidik dengan Hati
Musi Rawas, Inmas
Menjalani profesi guru bagi sebagian kita adakah pilihan dan jalan
hidup. Selain itu ia dapat menjadi ladang amal jika dijalankan dengan
penuh keikhlasan dan amanah
Hal inilah yang disampaikan oleh Kepala MAN Muara Kelingi (MANMUKE)
Buchari, S.Ag pada rapat pembagian tugas di Ruang Guru, Sabtu (17/6)
usai pembagian raport siswa, Jumat (23/06).
Dalam kesempatan itu dikatakakannya bahwa tugas guru ini sangat berat
oleh karena yang kita didik adalah barang hidup (manusia) untuk
menjadikan mereka lebih baik dan berakhlaq.
"Mulai saat ini kita mulai, didiklah anak-anak kita itu dengan hati.
Jangan lagi ada dendam dan benci dengan siswa. Bisa jadi karena masih
ada benci di hati kita itu yang menjadikan nasib kita tidak berubah.
Seperti ini terus (honorer). Sementara anak kita nasibnya terus berubah.
Anak kita sudah sukses, kita masih juga dak berubah," jelasnya
"Banyak-banyaklah memberi contoh dengan siswa. Jangan siswa kita suruh
masuk pagi, kita sendiri belum hadir. Beri keteladanan, beri nasehat dan
siswa itu perlu dibimbing. Jangan dimarahi. Semakin dimarahi siswa itu
akan semakin melawan. Bicaralah dengan hati dalam menghadapi anak,"
imbuhnya
Menumbuhkan karakter dalam pribadi siswa harus dimulai dari diri guru
itu sendiri. Guru harus mampu menunjukkan karakter (pribadi) yang dapat
dicontoh oleh siswa.
Untuk itu selaku Kepala Madrasah dirinya sangat berharap guru MANMUKE
mampu menjadi contoh dan teladan bagi siswa-siswinya. "Keteladanan itu
mengalahkan seribu perintah," ucap Buchari. (Imam/siti/W45)
SAATNYA, SEMUA TAGIHAN ANDA "LUNAS". INI SOLUSINYA.
Kepala MANMUKE Paparkan Program ke Orang Tua Siswa
Musi Rawas, Inmas
Mengakhiri Tahun Pelajaran 2016/2017 dan menyambut Tahun Pelajaran
2017/2018, Kepala MAN Muara Kelingi (MANMUKE) Buchari, S.Ag memberi
paparan program madrasah kepada orang tua/wali murid di Ruang Pertemuan,
Sabtu (17/6) sebelum pembagian raport siswa, Jumat (23/06).
Dalam kesempatan itu sebagai Kepala Madrasah baru dirinya tidak
menyia-nyiakan momen tersebut dengan memperkenalkan diri dan
menceritakan pengalamannya menjadi guru sejak dari honorer hingga
menjadi PNS di berbagai madrasah seperti MAN 3 Palembang, MAN Pangkalan
Balai, MTsN Sakatiga, MAN Sakatiga, dan MAN 1 Palembang
Tak terkecuali pengalamannya saat menjadi Kepala Madrasah di MAN Muara
Enim selama 1,5 tahun dan di MAN 1 Palembang selama 1 tahun 4 bulan dan
saat ini ia ditugaskan sebagai Kepala MANMUKE.
Beberapa poin penting yang menjadi fokus program madrasah kedepan
dikatakannya kepada orang tua/wali murid yang pertama adalah perbaikan
tampilan dan akhlaq siswa. Saat pertama kali masuk di MANMUKE dirinya
sempat terkejut dengan penampilan dan akhlaq siswa. Untuk itu program
pertama adalah perbaikan penampilan dan akhlaq siswa.
"Saya ingin penampilan dan akhlaq siswa MAN ini berubah. Anak-anak saya
di MAN 1 Palembang sudah pakai jas. Jadi nanti jika rambut anak
bapak/ibu kami rapikan, pakaiannya juga itu semua dalam rangka
mendisiplinkan anak. Tolong didukung," katanya
Program kedua yang juga harus segera dilaksanakan adalah program
tahfidz. Kesuksesannya melahirkan hafidz dan hafidzoh saat membina di
MAN 1 Palembang akan ditularkannya juga di MANMUKE.
"Tahun ini orang tua berbondong-bondong untuk masukkan anaknya ke MAN 1
Palembang karena program tahfidz. Saya tahun ini menerima 350 siswa di
MAN 1 Palembang. Saya juga penguruan Rumah Tahfidz Kiyai Marogan
Sumatera Selatan," ujarnya
"Untuk di MAN ini kita selesaikan duluh ngaji anak-anak kita. Informasi
yang saya dapat banyak yang belum bisa ngaji. Jadi program kita ke
Tahsin duluh baru nanti Tahfidz.(Siti.W45)
SAATNYA, SEMUA TAGIHAN ANDA "LUNAS". INI SOLUSINYA.
Siswi Berprestasi Alumni MANMUKE Siap Tekuni Dunia Jurnalistik
Musi Rawas, Inmas
Kiprahnya selama menjadi siswi MAN Muara Kelingi (MANMUKE) tidak usah
diragukan lagi, banyak catatan prestasi sudah ia raih mulai dari bidang
akademik hingga non akademik, Jumat (23/06).
Ia tercatat sebagai siswa yang tidak pernah bergeser dari rangking I
sejak semester 1 di kelas X (sepuluh) hingga semester 6 di kelas XII
(dua belas). Menjadi ketua OSIS, aktif di kegiatan pramuka, meraih juara
1 KSM bidang Kimia Kabupaten Musi Rawas, andalan sebagai Atlet Tenis
Meja tunggal putri, PBB, PMR, dan aktif di jurnalis siswa.
Alumni MANMUKE yang lulus di tahun 2017, putri kelahiran Desa Tanjung
Kecamatan Muara Kelingi ini bernama lengkap Bunga Putri Tiara atau yang
akrab dipanggil dengan Bunga kini siap menekuni dunia jurnalistik sejak
dinyatakan lulus (diterima) di UIN Raden Fatah Palembang pada Senin
(19/6) lalu melalui jalur UMPTKIN (Ujian Masuk Perguruan Tinggi
Keagamaan Islam Negeri).
Meski sebelummya tidak lulus melalui jalur SNMPTN dan SPAN-PTKIN, tidak
lantas membuatnya putus asa dan menyerah dengan keadaan. Ia memutuskan
untuk menempuh jalur tes UMPTKIN di UIN Raden Fatah Palembang dengan
pilihan jurusan Jurnalistik dan dinyatakan lulus.
Saat ditanya apa yang menjadi motivasi memilih jurnalistik saat
mengikuti SPAN-PTKIN sebelumnya menurutnya dunia jurnalistik adalah
dunia yang mendunia dan penuh tantangan, banyak aktivitas, dan selalu
bergelut dengan teknologi informasi serta mudah dikenal orang.
"Alhamdulillah meski sempat tidak lulus jalur undangan, saya lulus di
UIN Raden Fatah Palembang. Tetap dengan pilihan jurnalistik. Saya pingin
belajar menjadi reporter dan presenter. Jangan di dusun terus pak,"
katanya
Jurnalistik memang diakui sangat banyak diminati oleh siswa saat ini
khususnya siswa madrasah dan menjadi program unggulan sebagai bagian
dari kegiatan ekstrakulikuler. Ilmu jurnalistik membekali siswa untuk
belajar membaca dan menulis serta mengkaitkan setiap peristiwa dan
kejadian menjadi informasi yang banyak dibaca.(Siti/W45)
SAATNYA, SEMUA TAGIHAN ANDA "LUNAS". INI SOLUSINYA.
Alumni MANMUKE Lulus UIN RF Jalur UMPTKIN
Musi Rawas, Inmas
Rasa bahagia tidak dapat disembunyikan dari raut wajah alumni MAN Muara
Kelingi (MANMUKE), Bunga Putri Tiara usai dinyatakan lulus (diterima) di
UIN Raden Fatah (UIN RF) Palembang melalui jalur tes UMPTKIN jurusan
Jurnalistik, Jumat (23/6).
Siswi kelahiran Desa Tanjung Kecamatan Muara Kelingi ini merupakan siswi
yang berprestasi dan tidaklah heran jika ia mampu bersaing dengan
rekan-rekan dari sekolah/madrasah lain melalui tes untuk memperebutkan
satu kursi sebagai calon mahasiswa jurusan Jurnalistik di UIN RF
Palembang.
Melalui akun facebook pribadinya yang bernama Bunga Tiara Selasa (20/6)
ia mengupload hasil kelulusan sebagai ungkapan rasa bahagia dan
kesyukuran atas kelulusannya diterima di UIN RF Palembang.
Kepala MANMUKE Buchari, S.Ag melalui Wakil Kepala Madrasah Bidang
Kurikulum Imam Syafii mengatakan bahwa dengan diterimanya salah satu
siswi terbaik MANMUKE di UIN RF Palembang melalui jalur UMPTKIN
menunjukkan bahwa dari tahun ke tahun kualitas pendidikan di MANMUKE
juga semakin baik.
"Tahun ini yang diterima di UIN RF Palembang ada 2 siswa meski kita ada
di dusun. 1 orang siswa lewat jalur SPAN-PTKIN dan 1 orang siswa (Bunga)
lewat jalur UMPTKIN. Dua siswa ini adalah siswa yang berprestasi,"
ujarnya
Dengan diterimanya alumni MANMUKE melalui jalur UMPTKIN diharapkan akan
semakin memupuk semangat siswa-siswi lainnya untuk dapat mengikuti jejak
seniornya melanjutkan pendidikan yang lebih tinggi dalam menapaki masa
depan yang gemilang. (Imam/siti/W45)
SAATNYA, SEMUA TAGIHAN ANDA "LUNAS". INI SOLUSINYA.
Sambut Idul Fitri 1438 H, Kemenag Mura Pasang Spanduk
Dalam rangka menyambut Hari Raya Idul Fitri 1438 H, Kantor Kementerian
Agama Kabupaten Musi Rawas memasang Spanduk Ucapan Hari Raya Idul Fitri
1438 H/ 2017 M di Halaman depan Kantor Kemenag Mura, Kamis(22/06).
Kepala Kantor H. Hermadi, S.Ag., menyampaikan bahwa tujuan dengan
dipasangnya spanduk ucapan ini untuk mensosialisasikan kepada masyarakat
dalam menyambut hari raya idul fitri 1438 H / 2017 M yaitu dengan
melakukan syiar agama islam.
Kemudian untuk menyampaikan permohonan maaf atas segala sesuatu
perbuatan yang dilakukan sengaja maupun tidak sengaja kepada Seluruh
pegawai dan masyarakat yang ada di Kabupaten Musi Rawas ini serta
mengajak masyarakat untuk saling memaafkan dan menuju Fitrah atau
Kesucian, tambah Hermadi.
Hermadi juga mengatakan pemasangan Spanduk ini tidak hanya dipasang di
Kantor Kemenag Mura saja tetapi juga di tingkat Madrasah dan Kepala KUA
Kabupaten Musi Rawas.
Semoga dengan datangnya hari raya Idul Fitri ini mampu memberikan
perubahan dan inovasi bagi ASN Kemenag dalam usaha meningkatkan keimanan
dan ketaqwaan kepada Allah SWT, Harapnya.(Okta/W45)
SAATNYA, SEMUA TAGIHAN ANDA "LUNAS". INI SOLUSINYA.
Kepala Kemenag Mura Hadiri Pelantikan Pejabat Eselon III
Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Musi Rawas H. Hermadi, S.Ag.,
M.Si., menghadiri pelantikan Pejabat di Lingkungan Kemenag Sumsel di
Aula Kanwil Kemenag Prov. Sumsel, Jum’at(16/06).
Kegiatan ini dihadiri oleh Kepala Kanwil Kemenag Sumsel H. M. Alfajri
Zaibidi, S.Pd., MM., M.Pd.I., Kasubbag TU Kemenag Sumsel Drs. H. Paidol
Barokat, M.Pd.I., pejabat dilingkungan Kanwil Kemenag sumsel dan Kepala
Kemenag Kab/Kota.
Adapun pejabat Eselon III yang dilantik yaitu Kepala Kemenag
Lubuklinggau Drs. H. Khusrin menjadi Kabid Penmad di Kanwil Prov.
Sumsel, M. Ali Kemenag OKUT menjadi Kabid Pakis, H. Abdul Rosyid, S.Ag.,
MM Kepala Kemenag OKUS Menjadi Kepala Kemenag OKUT, H. Saidi Kepala
Kemenag Lahat menjadi Kepala Kemenag Empat Lawang, H. A. Zainuri Kepala
Kemenag Empat Lawang menjadi Kepala Kemenag Lubuklinggau, M. Kholil Azmi
Kasubbag TU OI menjadi Kepala Kemenag OI, Rosyidi Ja’far Subbag TU
Lahat menjadi Kepala Kemenag Lahat, A. Haris Putra PAI Tk. Menengah
Kanwil menjadi Kemenag OKUS, Feri Irwadi MAN 2 Palembang menjadi Kasi
PAI Tingkat Menengah, Hazdi MAN Muara Enim menjadi Kepala MAN 2
Palembang, Epi Almansyah Pengawas Muara Enim menjadi Kepala MAN Muara
Enim.
Dalam arahannya Alfajri menyampaikan ucapan selamat atas pejabat yang
telah dilantik, semoga jabatan baru ini merupakan amanah untuk menjadi
pemimpin yang inovatif dan kreatif Serta meningkatkan produktifitas
kerja menjadi lebih baik dari sebelumnya.(Okta/Benny/W45)
SAATNYA, SEMUA TAGIHAN ANDA "LUNAS". INI SOLUSINYA.
MAN MUKE Undang Orang Tua Siswa
Musi Rawas, Inmas
Sebagai langkah awal persiapan jelang pembagian laporan hasil belajar
(Raport) siswa Sabtu (17/6) mendatang, Kepala MAN Muara Kelingi (MAN
MUKE) melalui Wakil Kepala Madrasah Bidang Kehumasan Nurjanah, S.Pd
membagikan undangan untuk orang tua siswa Kamis (15/6) di depan Ruang
Tata Usaha, Selasa (20/06).
Pembagian undangan ini dimaksudkan untuk memberikan informasi bahwa
mulai tahun ini raport akan diserahkan langsung kepada orang tua siswa.
Untuk itu orang tua siswa diundang untuk menghadiri pengambilan raport
siswa.
"Undangan untuk orang tua siswa kita bagikan hari ini agar siswa
jauh-jauh hari sudah menyampaikan ke orang tua masing-masing, dan bahkan
bagi yang tidak hadir kita minta bantuan jurnalis hari ini juga untuk
mengirimkan langsung ke rumah orang tua siswa". katanya
Kepala MAN MUKE Buchari, S.Ag sangat mengharapkan dapat bersilaturahmi
dengan seluruh orang tua/wali siswa. Selain untuk menyampaikan hasil
belajar siswa di semester genap TP 2016/2017, pertemuan kali pertama itu
nanti menjadi ajang ta'aruf (perkenalan) sebagai Kepala MAN MUKE yang
baru.
"Saya ingin juga kenal dengan orang tua siswa MAN MUKE dan iini juga
adalah ajang silturahmi". terangnya
Dengan adanya pertemuan dua stakholder pendidikan antara Kepala Madrasah
dan orang tua siswa akan membawa pembaharuan MAN MUKE yang lebih baik.
Insyaallah. (Imam/siti/W45)
SAATNYA, SEMUA TAGIHAN ANDA "LUNAS". INI SOLUSINYA.
MAN MUKE Siap Cetak Siswa Cerdas Tawadu'
Musi Rawas,Inmas
MAN Muara Kelingi (MAN MUKE) sebagai madrasah aliyah negeri satu-satunya
di Kabupaten Musi Rawas berkomitmen untuk melahirkan dan mencetak
siswa-siswi yang cerdas dan tawadu' sebagaimana diungkapkan oleh sang
nahkoda (kepala) madrasah baru Buchari, S.Ag di acara pembinaan dan
pengarahan guru, Selasa (13/6) bertempat di Ruang Guru MAN MUKE, Selasa
(20/06).
Menurutnya madrasah harus mampu menghasilkan siswa yang tidak saja
cerdas secara intelektual, tetapi juga harus tawadu' artinya cerdas
spiritual dan emosional.
Buchari berpandangan bahwa siswa yang hanya cerdas intelektual semata
memiliki kecendedurang menjadi siswa yang tidak memiliki rasa hormat
dengan guru, angkuh, dan sombong. Jika kecerdasan intelektual itu
dilengkapi dengan keimanan dan aqidah yang benar maka ia akan menjadi
siswa yang tawadu' (pandai menghormati, tidak angkuh, dan berakhlak
baik).
"Saya ini guru aqidah akhlaq, tugas saya untuk membenahi akhlaq siswa.
Saya ingin anak-anak ini bisa belajar Al-Qur'an. Kalau mereka sudah
belajar Al-Qur'an maka akhlaqnya juga berubah menjadi tunak (penurut)".
katanya
Oleh karena itu untuk mewujudkan hal tersebut Buchari telah
mempersiapkan kartu setoran hafalan juz amma yang akan diterapkan mulai
tahun ajaran baru mendatang di Tahun Pelajaran 2017/2018.
Wakil Kepala Madrasah Bidang Kesiswaan Fera Andriani, S.Pd.I menyambut
baik program kepala madrasah dan berharap siswa-siswi MAN MUKE mampu
mencerminkan pribadi yang berakhlaqul karimah. (Imam/siti/W45).
SAATNYA, SEMUA TAGIHAN ANDA "LUNAS". INI SOLUSINYA.
Kepala MAN MUKE Minta Orang Tua Ambil Raport Siswa
Musi Rawas, Inmas
Kepala MAN Muara Kelingi (MAN MUKE) Buchari, S.Ag mulai tahun ini oranga
tua yang harus mengambil laporan hasil belajar siswa (Raport). Hal ini
disampaikannya kepada guru dan wali kelas pada saat rapat kenaikan
kelas, Selasa (13/6) di Ruang Guru MAN MUKE, Selasa (20/06).
Tujuan pengambilan raport oleh orang tua siswa menurutnya agar setiap
orang tua/wali murid mengetahui secara pasti menngenai perkembangan
hasil belajar dan perkembangan perilaku siswa selama satu semester,
apalagi terkait dengan proses kenaikan kelas.
"Saya di MAN 1 Palembang yang mengambil raport harus orang tua, kalau
orang tuanya tidak datang maka raportnya tidak saya kasihkan". katanya
Wakil Kepala Madrasah Bidang Kurikulum Imam Syafii, SP menuturkan bahwa
dengan adanya keterlibatan orang dalam pengambilan raport siswa ini
menunjukkan bahwa terjalin komunikasi dua arah yang baik antara orang
tua siswa dengan madrasah menyangkut perkembangan siswa baik dari aspek
kognitif, afektif, dan psikomotorik.
"Keberhasilan anak dalam belajar bukan hanya bergantung dengan madrasah
semata, tetapi juga keterlibatan aktif para orang tua. Untuk itu saya
sangat mendukung kebijakan kepala madrasah ini". tuturnya
Dengan adanya orang tua terlibat aktif mengetahui perkembangan hasil
belajar anak maka diharapkan tangggung jawab pendidikan dapat dipikul
bersama-sama antara orang tua dan madrasah. (Imam/siti/W45)
SAATNYA, SEMUA TAGIHAN ANDA "LUNAS". INI SOLUSINYA.
Jumat, 21 Juli 2017
Libur, Panitia PPDB MINMATA Tetap Laksanakan Tugas
Mataram, Inmas.
Memasuki hari libur, Panitia Penerimaan Siswa Baru (PPDB) Madrasah
Ibtidaiyah Negeri Mataram (MINMATA) tetap laksanakan tugas, Selasa
(20/6).
Hal ini menurut Kamad MIN Mataram Hidayat, S.Ag.,M.Pd.I untuk
mengantisipasi apabila nanti selama libur ada masyarakat yang ingin
mendaftarkan putra putri mereka ke MIN Mataram ini "saya menghimbau
kepada dewan guru MIN Mataram tetap masuk dan menjaga kemumgkinan ada
calon siswa baru yang akan mendaftarkan diri ke MIN Mataram."Himbau
Dayat.
Selain itu beliau berharap agar kegiatan PPDB di MIN Mataram tetap
dapat dijalankan walaupun dalam suasana libur dan bulan puasa sampai
pada waktu cuti bersama yang ditetapkan oleh pemerintah.
Ketika dikonfirmasi terkait hal ini Suprapto, S.Pd.I salah satu panitia
PPDB MIN Mataram mengatakan kalau sudah memasuki waktu 2 hari libur,
pelaksanaan PPDB di MIN Mataram terus berjalan serta masyarakat terus
berdatangan untuk mendaftarkan siswa-siswi mereka ke MIN Mataram.
"Alhamdulillah kegiatan PPDB sampai hari ini tetap berjalan kondusif
dan minat masyarakatpun tampak sangat positif, hal ini dibuktikannya
dengan terus berdatangannya para calon siswa baru untuk menjadi siswa di
MIN Mataram ini."Terang Suprapto.
"dan kami seluruh keluarga besar MIN Mataram tentunya terus berharap
agar pada tahun ini MIN Mataram tetap menjadi yang no satu pilihan
masyarakat sekitar."Tutupnya
SANLAT Rumah Tahfiz Hidayatul Adhfal Berjalan dengan Sukses
Musi Rawas, Inmas.
Rumah tahfiz Hidayatul Adhfal desa Kalibening dibawah bimbingan Dyah Murwaningsih,S.Ag., yang merupakan binaan dari KUA Kec. Tugumulyo telah mengadakan kegiatan Pesantren Kilat (SANLAT) selama 5 hari sejak sabtu (10-15/06).
Kegiatan pesantren kilat yang diikuti oleh 32 santri dibuka sabtu sore lalu secara langsung oleh Camat Kec. Tugumulyo dan juga dihadiri wali santri dan jamaah majlis taklim kalibening.
Agenda kegiatan Pesantren Kilat selama 5 hari diantaranya belajar islam, ibadah, mengaji, tahfidul quran, tadafur alam, senam pagi, muhasabah diri dan ramadhan ceria.
Dyah mengatakan bahwa peserta yang rata-rata usia mulai dari kelas 1 sampai kelas 6 juga ada beberapa kelas 1 SMP cukup bersemangat dan antusias dalam mengikuti kegiatan ini. Mereka mendapatkan pengalaman tersendiri seperti menginap ditempat lain layaknya menginap dipesantren dan antri mandi, antri makan bahkan juga tidur secara bersama-sama.
Kegiatan ini ditutup hari kamis pagi oleh panitia SANLAT sekaligus pemberian hadiah bagi peserta SANLAT.
Kedepan mudah mudahan Ramadhan yang akan datang kegiatan ini dapat terlaksana kembali, Harap Dyah. (Dyah/Okta/W45).
SAATNYA, SEMUA TAGIHAN ANDA "LUNAS". INI SOLUSINYA.
Kepala MAN MUKE Siap Munculkan Ciri Siswa Madrasah
Musi Rawas, Inmas
Kepala MAN Muara Kelingi (MAN MUKE) Buchari, S.Ag berpandangan bahwa
langkah awal yang harus segera diambil sebagai usaha memajukan MAN MUKE
adalah memunculkan ciri siswa sebagai siswa madrasah. Pandangan ini disampaikannya saat memberikan pembinaan guru dan pegawai
sekaligus memimpin Rapat Kenaikan Kelas, Selasa (13/6) di Ruang Guru MAN
MUKE, Senin (19/06).
Menurutnya siswa-siswi MAN MUKE pada saat ini belum mencerminkan ciri
sebagai siswa madrasah. "Saya ingin anak-anak MAN ini penampilannya
layaknya siswa madrasah," katanya
"Jangan lagi nanti ada yang berambut gondrong, kucel, kudel, tidak bisa
ngaji, saya tidak ingin yang seperti itu lagi," tegasnya
Selama satu minggu bertugas Buchari telah menetapkan beberapa langkah
strategis terkait dengan pembenahan pribadi (akhlaq) dan kemampuan siswa
khususnya membaca Al-Qur'an.
"Kedepan kita perbaiki penampilan siswa dulu. Kalau di Palembang siswa
sudah pakai jas. Kita benahi dulu penampilannya. Kalau penampilan siswa
MAN MUKE baik, mudah-mudahan orang tertarik untuk masuk ke sini,"
terangnya
Dihadapan para guru dan pegawai Buchari sangat mengharapkan bahwa
siswa-siswi MAN MUKE memiliki pribadi berakhlaq mulia, cerdas, tawadu'
dan mampu menghafal Al-Qur'an.
"Yakinlah bapak-ibu, kalau anak anak kita sudah mampu membaca dan
menghafal Al-Qur'an insyaallah anak- anak kita akan jadi anak penurut
dan hormat dengan guru," katanya (Imam/siti/W45)
SAATNYA, SEMUA TAGIHAN ANDA "LUNAS". INI SOLUSINYA.
Wakil Humas MANMUKE Siapkan Undangan Orang Tua
Musi Rawas, Inmas
Wakil Humas MAN Muara Kelingi (MANMUKE) mempersiapkan undangan orang tua
untuk pengambilan raport siswa/i MANMUKE pada tanggal 17 Juni
mendatang, Kamis (15/6) di Ruang TU MANMUKE.
Tujuan pemberian undangan ini supaya orang tua siswa/i MANMUKE
mengetahui perkembangan putra-putri mereka selama satu semester di
semester genap tahun 2016/2017. Selain itu undangan ini di maksudkan
untuk mengenalkan kepala MANMUKE yang baru Buchari S.Ag.
Wakil Humas MANMUKE Nurjana S.Pd, mengatakan bahwa dengan undangan ini
supaya orang tua siswa/i MANMUKE dapat langsung melihat hasil belajar
putra-putri mereka.
"Untuk semester ini, pengambilan raport dilakukan oleh orang tua
siswa/i, agar setiap orang tua mengetahui hasil belajar anaknya," kata
Jana.
"Selain itu, Kepala Madrasah ingin mengenal lebih jauh dengan orang tua
siswa/i,"Imbuh Jana.
Wakil Kesiswaan Fera Andriani S.Pd.I juga mengatakan adanya undangan ini
dapat memotivasi siswa/i MANMUKE bisa lebih giat lagi
belajar.(fuja/siti/W45)
SAATNYA, SEMUA TAGIHAN ANDA "LUNAS". INI SOLUSINYA.
Semangat Guru MANMUKE Tulis Nilai Raport Siswa
Musi Rawas, Inmas
Guru MAN Muara Kelingi (MANMUKE) Siti Hernika S.Pd dengan semangat
menuliskan nilai raport siswa/i MANMUKE terutama untuk kelas XI.IPA,
Senin (12/06) di Ruang TU MANMUKE. Kamis (15/06).
Walaupun puasa hal ini tidak membuat semangat beliau patah untuk
menuliskan nilai raport siswa/i MANMUKE, dengan adanya semangat beliau
dapat langsung menjadi contoh para siswa/i MANMUKE.
Menurut Siti, "kerjakan apa yang menjadi kewajiban kita selalu semangat
dan jangan mengelu berfikir positif dengan tugas kita maka sekecil
apapun kebaikan akan menjadi kebaikan bagi kita". ungkap siti
"Semoga kita semua selalu menjadi orang-orang yang ikhlas dalam
menjalankan tugas dan menerimanya dengan lapang dada maka dengan ke
ikhlasan bisa membuat kita senantiasa menjadi orang yang patuh terhadap
perinta Allah SWT", ujar siti. (fuja/siti/W45)
SAATNYA, SEMUA TAGIHAN ANDA "LUNAS". INI SOLUSINYA.
Kepala MAN MUKE Siap Munculkan Ciri Siswa Madrasah
Kepala MAN Muara Kelingi (MAN MUKE) Buchari, S.Ag berpandangan bahwa
langkah awal yang harus segera diambil sebagai usaha memajukan MAN MUKE
adalah memunculkan ciri siswa sebagai siswa madrasah. Pandangan ini
disampaikannya saat memberikan pembinaan guru dan pegawai sekaligus
memimpin Rapat Kenaikan Kelas, Selasa (13/6) di Ruang Guru MAN MUKE.
Kamis (15/06).
Menurutnya siswa-siswi MAN MUKE pada saat ini belum mencerminkan ciri
sebagai siswa madrasah. "Saya ingin anak-anak MAN ini penampilannya
layaknya siswa madrasah," katanya "Jangan lagi nanti ada yang berambut
gondrong, kucel, kudel, tidak bisa ngaji, saya tidak ingin yang seperti
itu lagi," tegasnya
Selama satu minggu bertugas Buchari telah menetapkan beberapa langkah
strategis terkait dengan pembenahan pribadi (akhlaq) dan kemampuan siswa
khususnya membaca Al-Qur'an. "Kedepan kita perbaiki penampilan siswa
dulu. Kalau di Palembang siswa sudah pakai jas. Kita benahi dulu
penampilannya. Kalau penampilan siswa MAN MUKE baik, mudah-mudahan orang
tertarik untuk masuk ke sini," terangnya Dihadapan para guru dan
pegawai Buchari sangat mengharapkan bahwa siswa-siswi MAN MUKE memiliki
pribadi berakhlaq mulia, cerdas, tawadu' dan mampu menghafal Al-Qur'an. "
Yakinlah bapak-ibu, kalau anak-anak kita sudah mampu membaca dan
menghafal Al-Qur'an insyaallah anak-anak kita akan jadi anak penurut dan
hormat dengan guru," katanya. (Imam/siti/W45)
SAATNYA, SEMUA TAGIHAN ANDA "LUNAS". INI SOLUSINYA.
Osim MAN MUKE Gelar MATSAMA dengan Zero Kekerasan dan Kemubadziran
Musi Rawas, Inmas
Seiring dengan masuknya tahun pelajaran baru maka bagi para peserta didik baru dan untuk pengenalan ini oleh pendidikan dibawah naugan Kementerian Agama disebut dengan Masa Ta'aruf Siswa Madrasah yang selanjutnya disingkat MATSAMA yang telah digelar oleh Osim MAN MUKE dengan zero kekerasan dan kemubadziran pada hari Kamis (13/07) bertempat di Lingkungan MAN MUKE, Selasa (18/07).
Matsama merupakan serangkaian kegiatan pengenalan lingkungan sekolah kepada siswa baru. Pengenalan itu meliputi kegiatan rutin madrasah, fasilitas, nilai dan norma yang berlaku, pengenalan organisasi, sistem pembelajaran, serta pengenalan civitas madrasah. Untuk itu ada baiknya Matsama harus diisi dengan kegiatan edukatif, tetap mentaati peraturab atau tata tertib, serta menjunjung tinggi norma yang berlaku di madrasah.
Menurut Waka Kurikulum MAN MUKE Imam Syafii, S.P pada saat itu menjadi perwakilan kepala MAN MUKE yang pada saat itu mendapatkan tugas diluar kota, menghimbaukan kepada panitia dan para anggota Osis bahwa untuk pelaksanaan Matsama dilarang bersifat perploncoan atau tindak kekerasan yang lainnya dan untuk itu telah diterbitkan surat edaran kepada Kanwil Kemenag Provinsi di seluruh Indonesia untuk diteruskan kepada madrasah dimana pada surat edarab tersebut mengatur sanksi yang akan diberikan atas pelanggarab terhadap aturan yang telah ditetapkan, utamanya terkait dengan tindak kekerasan atau perpeloncoan. unjar Imam
Imam mengharapkan "semoga Matsama dapat diisi dengan kegiatan yang bermanfaat, bersifat edukatif, kreatif, dan menyenangkan".
Selamat datang bagi siswa/i baru dalam memasukin tahun pelajaran 2017/2018 semoga madrasah kita semakin baik, senantiasa lebih baik dan menjadi lembaga pendidikan yang terbaik. (siti/W45)
Seiring dengan masuknya tahun pelajaran baru maka bagi para peserta didik baru dan untuk pengenalan ini oleh pendidikan dibawah naugan Kementerian Agama disebut dengan Masa Ta'aruf Siswa Madrasah yang selanjutnya disingkat MATSAMA yang telah digelar oleh Osim MAN MUKE dengan zero kekerasan dan kemubadziran pada hari Kamis (13/07) bertempat di Lingkungan MAN MUKE, Selasa (18/07).
Matsama merupakan serangkaian kegiatan pengenalan lingkungan sekolah kepada siswa baru. Pengenalan itu meliputi kegiatan rutin madrasah, fasilitas, nilai dan norma yang berlaku, pengenalan organisasi, sistem pembelajaran, serta pengenalan civitas madrasah. Untuk itu ada baiknya Matsama harus diisi dengan kegiatan edukatif, tetap mentaati peraturab atau tata tertib, serta menjunjung tinggi norma yang berlaku di madrasah.
Menurut Waka Kurikulum MAN MUKE Imam Syafii, S.P pada saat itu menjadi perwakilan kepala MAN MUKE yang pada saat itu mendapatkan tugas diluar kota, menghimbaukan kepada panitia dan para anggota Osis bahwa untuk pelaksanaan Matsama dilarang bersifat perploncoan atau tindak kekerasan yang lainnya dan untuk itu telah diterbitkan surat edaran kepada Kanwil Kemenag Provinsi di seluruh Indonesia untuk diteruskan kepada madrasah dimana pada surat edarab tersebut mengatur sanksi yang akan diberikan atas pelanggarab terhadap aturan yang telah ditetapkan, utamanya terkait dengan tindak kekerasan atau perpeloncoan. unjar Imam
Imam mengharapkan "semoga Matsama dapat diisi dengan kegiatan yang bermanfaat, bersifat edukatif, kreatif, dan menyenangkan".
Selamat datang bagi siswa/i baru dalam memasukin tahun pelajaran 2017/2018 semoga madrasah kita semakin baik, senantiasa lebih baik dan menjadi lembaga pendidikan yang terbaik. (siti/W45)
SAATNYA, SEMUA TAGIHAN ANDA "LUNAS". INI SOLUSINYA.
Osim MAN MUKE Gelar MATSAMA dengan Zero Kekerasan dan Kemubadziran
Musi Rawas, Inmas
Seiring dengan masuknya tahun pelajaran baru maka bagi para peserta didik baru dan untuk pengenalan ini oleh pendidikan dibawah naugan Kementerian Agama disebut dengan Masa Ta'aruf Siswa Madrasah yang selanjutnya disingkat MATSAMA yang telah digelar oleh Osim MAN MUKE dengan zero kekerasan dan kemubadziran pada hari Kamis (13/07) bertempat di Lingkungan MAN MUKE, Selasa (18/07).
Matsama merupakan serangkaian kegiatan pengenalan lingkungan sekolah kepada siswa baru. Pengenalan itu meliputi kegiatan rutin madrasah, fasilitas, nilai dan norma yang berlaku, pengenalan organisasi, sistem pembelajaran, serta pengenalan civitas madrasah. Untuk itu ada baiknya Matsama harus diisi dengan kegiatan edukatif, tetap mentaati peraturab atau tata tertib, serta menjunjung tinggi norma yang berlaku di madrasah.
Menurut Waka Kurikulum MAN MUKE Imam Syafii, S.P pada saat itu menjadi perwakilan kepala MAN MUKE yang pada saat itu mendapatkan tugas diluar kota, menghimbaukan kepada panitia dan para anggota Osis bahwa untuk pelaksanaan Matsama dilarang bersifat perploncoan atau tindak kekerasan yang lainnya dan untuk itu telah diterbitkan surat edaran kepada Kanwil Kemenag Provinsi di seluruh Indonesia untuk diteruskan kepada madrasah dimana pada surat edarab tersebut mengatur sanksi yang akan diberikan atas pelanggarab terhadap aturan yang telah ditetapkan, utamanya terkait dengan tindak kekerasan atau perpeloncoan. unjar Imam
Imam mengharapkan "semoga Matsama dapat diisi dengan kegiatan yang bermanfaat, bersifat edukatif, kreatif, dan menyenangkan".
Selamat datang bagi siswa/i baru dalam memasukin tahun pelajaran 2017/2018 semoga madrasah kita semakin baik, senantiasa lebih baik dan menjadi lembaga pendidikan yang terbaik. (siti/W45)
Seiring dengan masuknya tahun pelajaran baru maka bagi para peserta didik baru dan untuk pengenalan ini oleh pendidikan dibawah naugan Kementerian Agama disebut dengan Masa Ta'aruf Siswa Madrasah yang selanjutnya disingkat MATSAMA yang telah digelar oleh Osim MAN MUKE dengan zero kekerasan dan kemubadziran pada hari Kamis (13/07) bertempat di Lingkungan MAN MUKE, Selasa (18/07).
Matsama merupakan serangkaian kegiatan pengenalan lingkungan sekolah kepada siswa baru. Pengenalan itu meliputi kegiatan rutin madrasah, fasilitas, nilai dan norma yang berlaku, pengenalan organisasi, sistem pembelajaran, serta pengenalan civitas madrasah. Untuk itu ada baiknya Matsama harus diisi dengan kegiatan edukatif, tetap mentaati peraturab atau tata tertib, serta menjunjung tinggi norma yang berlaku di madrasah.
Menurut Waka Kurikulum MAN MUKE Imam Syafii, S.P pada saat itu menjadi perwakilan kepala MAN MUKE yang pada saat itu mendapatkan tugas diluar kota, menghimbaukan kepada panitia dan para anggota Osis bahwa untuk pelaksanaan Matsama dilarang bersifat perploncoan atau tindak kekerasan yang lainnya dan untuk itu telah diterbitkan surat edaran kepada Kanwil Kemenag Provinsi di seluruh Indonesia untuk diteruskan kepada madrasah dimana pada surat edarab tersebut mengatur sanksi yang akan diberikan atas pelanggarab terhadap aturan yang telah ditetapkan, utamanya terkait dengan tindak kekerasan atau perpeloncoan. unjar Imam
Imam mengharapkan "semoga Matsama dapat diisi dengan kegiatan yang bermanfaat, bersifat edukatif, kreatif, dan menyenangkan".
Selamat datang bagi siswa/i baru dalam memasukin tahun pelajaran 2017/2018 semoga madrasah kita semakin baik, senantiasa lebih baik dan menjadi lembaga pendidikan yang terbaik. (siti/W45)
SAATNYA, SEMUA TAGIHAN ANDA "LUNAS". INI SOLUSINYA.
Selasa, 18 Juli 2017
Kamad MTsN MAKEL Ikut Kegiatan Review Kinerja TW 1
Musi Rawas, Inmas
Kepala Madrasah Tsanawiyah Negeri Muara Kelingi Nurjana, S.Ag, mengikuti
kegiatan review kinerja pelaksanaan anggaran Tri Wulan satu tahun 2017
di Operation Room Kementerian Agama Sumatera Selatan, Rabu(14/06).
Nurjana menjelaskan kegiatan tersebut di buka langsung oleh KanKemenag
SUMSEL HM. AlFajri Zabidi dan ikuti oleh Kepala Kemenag Musi rawas H.
Hermadi dan turut juga seluruh Kepala Kemenag dan 95 Kepala Satker yang
berada di lingkungan Kementerian Agama Provinsi Sumatera Selatan.
Kegiatan tersebut bertujuan untuk mengulas kembali anggaran Satker yang
sudah terealisasi selama 6 bulan, "apakah sudah tepat sasaran dan tepat
jumlah", katanya.
Jana menambahkan bahwa MTsN MAKEL di umumkan masuk nominasi 5(Lima)
besar tingkat Provinsi dengan penggunaan/penyerapan anggaran terbaik
menurut presentasi capaian Kinerja dan Serapan Anggaran, semoga dengan
adanya hal tersebut bisa menjadi tolok ukur Madrasah kami dalam
penggunaan Anggaran yang sesuai dengan kebutuhan Madrasah, ungkap Jana.
(Maya/Aka/W45).
SAATNYA, TAGIHAN PLN ANDA NAIK "LUNAS". INI SOLUSINYA.
Hipama Silahturahim Ke MANMUKE
Musi Rawas,Inmas
Buchari S.Ag yang sedang menyikapi kedatangan dari anggota Hipama pada
selasa (13/06) di ruang Kepala sekolah MANMUKE, Rabu (14/06).
Kedatangan Hipama tersebut merupakan suatu kebanggaan tersendiri bagi
Buchari S.Ag, dalam kunjungan ini hanya untuk mempererat tali
silahturahmi antara Himpunan Pemuda Muara Kelingi (HIPAMA) dengan kepala
madrasah yang baru MANMUKE.
Menurut salah satu anggota dari Hipama, Ariya Nicosa alumni dari SMA
Muara Kelingi mengatakan bahwa kemajuan dan perkembangan MANMUKE
sekarang pesat sekali. Ujarnya
"Saya harap semoga MANMUKE yang satu-satunya di Kecamatan Muara Kelingi
ini dapat menjadi sekolah yang Unggul dari sekolah lainnya, meskipun
siswanya tidak terlaluh banyak tapi siswa/i MANMUKE terutama anggota
jurnalisnya terus maju", harap Ariya Nicosa. (rama/siti/W45)
SAATNYA, TAGIHAN PLN ANDA NAIK "LUNAS". INI SOLUSINYA.
Jurnalis MAN MUKE Kejar Berita Hingga ke Rumah
Musi Rawas, Inmas
Spirit jiwa jurnalis yang ditanamkan oleh Kepala MAN Muara Kelingi (MAN
MUKE) Buchari, S.Ag meski baru hitungan hari sepertinya telah memotivasi
anggota jurnalis MAN MUKE Anggi Eka Julita (X.2) dan Puja Padila
Mayasari (XI.IPA) dengan mengejar pembuatan berita hingga ke rumah guru
MAN MUKE Imam Syafii, SP, Selasa sore (13/6)
Kedatangan keduanya yang tidak direncanakan dan terkesan tiba-tiba pada
pukul 16.30 WIB sempat sedikit membuat tuan rumah (Imam) terkejut.
Tetapi karena mengetahui yang datang adalah siswa jurnalis maka
kedatangannya sudah bisa ditebak pasti terkait berita web.
“Saya sempat terkejut anak-anak ini datang, tapi karena saya sudah kenal
baik mereka adalah siswa jurnalis pasti tidak jauh dari masalah
berita,” ungkapnya
Semangat tinggi jurnalis muda MAN MUKE untuk mengejar berita hingga ke
rumah guru tentunya patut diapresiasi. Semangat jurnalis itu hendaknya
terus dijaga agar konsisten dalam pembuatan berita.
Selama kurang lebih satu setengah jam keduanya berdiskusi dan bertanya
mengenai berita apa yang
harus mereka buat. Selaku mantan admin yang pernah menghantarkan MAN
MUKE sebagai Juara Harapan I Kontributor Web Kemenag Sumsel kedua
jurnalis dibimbing dan dilatih mencari topik dan tema yang sesuai dengan
kondisi kekinian kuhususnya terkait dengan kegiatan madrasah.
Ia berharap jurnalis MAN MUKE agar terus belajar dan terus berlatih
serta jangan malu untuk bertanya. “Untuk jadi jurnlis handal kuncinya
terus berlatih, terus belajar, dan terus bertanya,” terangnya
(Imam/siti)
SAATNYA, TAGIHAN PLN ANDA NAIK "LUNAS". INI SOLUSINYA.
Alumni MAN MUKE Tetap Jalin Silaturahim
Berstatus sebagai alumni bukanlah menjadi alasan untuk tidak menjalin
silaturahmi. Meski sudah menjadi alumni di Tahun 2017 ini Ridho Prabowo
dan Ledis Cantriska dua alumni program IPA ini Selasa (13/6) tetap
menjalin silaturahmi dengan guru MAN Muara Kelingi (MAN MUKE).
Kehadiran keduanya diterima oleh Wakil Kepala Bidang Kurikulum MAN MUKE
Imam Syafii,SP di Ruang Guru dengan masih menggunakan pakaian seragam
lengkap.
“Kami rindu dengan suasana madrasah. Lamo nian dak lagi ke sekolah.
Kangen jugo dgn guru-guru MAN Muara Kelingi,” kata Ridho
“Meski kami sudah lulus, kami ingin silaturahmi tetap terjaga apalagi
ini Bulan Ramadhan,” imbuhnya
Banyak cerita suka duka disampaikan oleh keduanya pasca dinyatakan lulus
dari MAN MUKE dalam suasana penuh keakraban.
Kepala MAN Muara Kelingi Buchari,S.Ag mengatakan alumni adalah aset
penting madrasah. Madrasah bisa maju salah satunya karena faktor adanya
alumni. Untuk itu ia sangat berharap alumni dapat segera membentuk grup
di media sosial sebagai media silaturahmi dan wadah untuk memajukan MAN
MUKE. (Imam/siti/W45)
SAATNYA, TAGIHAN PLN ANDA NAIK "LUNAS". INI SOLUSINYA.
Mainkan Jari Jurnalis MANMUKE Putar Otak
Musi Rawas, Inmas
Semangat anggota jurnalis MAN Muara Kelingi (MANMUKE) bertambah tinggi
dan menggebu-gebu. Bagi seorang jurnalis tiada hari tanpa berita, Rabu
(14/06) bertempat di Ruang guru.
Semakin kedepan perkembangan dalam pengiriman berita jurnalis MANMUKE,
terlihat diberbagai media massa baik dari web, blog Kemenag Mura, koran
linggau pos serta media online lainnya.
Salah satu anggota jurnalis MANMUKE Riya Efriyanti mengungkapkan bahwa
untuk anggota jurnalis MANMUKE tidak pernah mengenal kata cukup dalam
mengirimkan berita dan tidak ada kata menyerah untuk mempublikasikan
berita MANMUKE.
Riya juga mengatakan bahwa seluruh anggota jurnalis MANMUKE pada setiap
harinya sibuk sendiri memfokuskan diri terhadap Handphonenya
masing-masing dan memutar balik otaknya demi dapat membuat berita yang
klop, ungkap Riya.
Selain itu Riya Mengatakan bahwa para anggota jurnalis MANMUKE yang
lainnya sangat buas terhadap foto. Apapun bentuk foto tersebut yang
berkaitan dengan MANMUKE mereka harus jadikan berita. Riya juga sangat
antusias dan buas dengan sebuah foto. Baginya 1 foto harus mempunya
berita, kata Riya.
Selaku Admin MAN Muara Kelingi Siti Hernika S.Pd, mengatakan untuk para
anggota jurnalis harus bisa semangat terus pantang mundur jurnalisku.
Terus berkarya jangan sampai jadi jurnalis yang pasif, jadilah salah
satu kebanggaan Madrasah serta rubah suara cemoohan itu menjadi tepuk
tangan, harap Siti.
Bertambah semangat anggota jurnalis setelah mendengar kata motivasi dan
suport dari Siti selaku Admin web MANMUKE. (riya/siti/W45)
SAATNYA, TAGIHAN PLN ANDA NAIK "LUNAS". INI SOLUSINYA.
Calon Siswa Baru MANMUKE Antusias Lihat Pengumuman Kelulusan
Calon siswa/i baru MANMUKE sangat antusias melihat hasil pengumuman
yang dilaksanakan pada Rabu (14/06) depan Ruang Stap TU MANMUKE. Mereka
datang berbodong bodong ke MANMUK dengan masud tujuan untuk melihat
hasil pengumuman tes kelulusan. Menurut salah satu calon siswa/i baru
MANMUKE, Nelva Senja Kirana mengatakan bahwa kemarin kami sudah
mengikuti berbagai tes, alhamdulillah hari ini hasil tes diumumkan dan
kami semua dinyatakaan lulus.
Ucapan syukur Nova Didis selaku senior MANMUKE yang sekarang duduk di
kelas XI.IPA. Nova langsung memberikan selamat atas kelulusan para
siswa/i baru yang bisa masuk ke MANMUKE. "Semoga dengan masuknya kalian
ke sekolah baru MANMUKE kalian bisa menyalurkan kreasi-kreasi baru untuk
ikut berpartisipasi memajukan MANMUKE", ungkap Nova. Nova berharap
dengan adanya siswa/i baru MANMUKE (MAN Muara kelingi) bisa lebih
berkarya lagi dan akan menjadi generasi penerus masa depan yang cerdas.
(Nova/siti)
SAATNYA, TAGIHAN PLN ANDA NAIK "LUNAS". INI SOLUSINYA.
Mahasiswa STIKES Yogyakarta Konsultasi ke MANMUKE
Musi Rawas, Inmas
Man Muara Kelingi (MANMUKE) merupakan sekolah yang berada di kecamatan
Muara Kelingi yang jauh dari perkotaan, status sekolah tidak menjadikan
siswa/i MANMUKE untuk tidak bisa mengukir prestasi. Rabu (14/06)
bertempat di Ruang guru.
Salah satu alumni angkatan tahun 2016 MAN Muara Kelingi (MANMUKE) Reki
Candra salah satu alumni yang mampu mengharumkan nama baik sekolah dan
yang pada saat ini dapat melanjutkan pendidikannya ke STIKES Ahmad Yani
Yogyakarta, Pada hari Rabu (14/06) bertempat di Ruang guru.
Reki mendatangi sekolah dalam rangka bersilaturahmi ke MAN Muara Kelingi
(MANMUKE) sambil berkonsultasi dengan Guru Man Muara Kelingi Imam
Syafii, S.P.
Reki merupakan alumni MAN Muara Kelingi (MANMUKE) yang
cukup aktif dan kreatif, serta selama menjadi siswa MAN Muara Kelingi
berbagai organisasi Reki melibatkan dirinya serta berbagai ptestasi
pernah ia raih.
Salah satu prestasi yang pernah ia raih ialah menjadi
juara kelas.
Menurut Imam Syafii S.P, salah seorang guru yang pernah mengajarkan
Reki. Imam mengatakan bahwa Reki adalah siswa yang sangat aktif didalam
kelas. Selalu bertanya dan memberikan pendapat serta argument itulah
keseharian Reki yang indentik pada waktu proses belajar-mengajar, unjar
Imam.
Harapan Imam, semoga Reki mampu menguasai pendidikannya dan mampu
berkarya guna menjadi seorang yang mempunyai gelar dikemudian hari.
"Jangan pernah menyerah apapun halangan rintangannya terus berkarya dan
ukir prestasi". (riya/siti/W45)
SAATNYA, TAGIHAN PLN ANDA NAIK "LUNAS". INI SOLUSINYA.
Senin, 17 Juli 2017
Sambut Siswa Baru Anggota OSIM MANMUKE Benahi Ruang UKS
Musi Rawas, Inmas
Anggota OSIM MAN Muara Kelingi (MANMUKE) Windi Balkis dan Abda Suci pada hari Kamis (13/07) membenahi Ruang UKS guna menyambut siswa baru, Senin (17/7).
Keduanya kompak mempersiapkan dan menata ruang UKS untuk mengantisipasi dan memberikan motivasi kepada para siswa baru selama masa Ta'ruf sebagai upaya preventif (antisipasi) jika ada siswa baru mengalami sakit.
Menurut Windi dengan menyiapkan ruangan UKS setiap siswa baru yang sakit dapat dibantu dengan obat-obatan P3K yang ada di UKS. "Jadi UKS ini dapat berperan sebagai pengganti rumah sakit," katanya
Hal yang sama juga diungkapkan oleh Abda. Dikatakannya UKS merupakan sarana tindakan awal untuk menangani siswa-siswi yang sakit sebelum di rujuk ke Puskeamas terdekat. Untuk itu fungsi UKS sangat-sangat penting di setiap madrasah. (puja/siti/W45)
SAATNYA, TAGIHAN PLN ANDA NAIK "LUNAS". INI SOLUSINYA.
SAATNYA, TAGIHAN PLN ANDA NAIK "LUNAS". INI SOLUSINYA.
MIN Sumberharta Adakan Rapat Kenaikan Kelas
Sumberharta,Inmas.
Kepala MIN Sumberharta Hj.Sri Widayati,M.Pd., beserta seluruh guru mata pelajaran menggelar rapat penentuan kenaikan kelas tahun pelajaran 2017-2018 bagi siswa kelas 1 sampai dengan kelas 5 . diruang kantor MIN Sumberharta . Selasa(13/06)
Dalam arahannya Sri Widayati., menyampaikan beberapa kriteria siswa yang di kategorikan sebagai siswa yang dapat naik kelas ke jenjang yang lebih tinggi.
Adapun kriteria kenaikan kelas bagi siswa yang telah mengikuti kurikulum 2013 ditentukan oleh satuan pendidikan, dengan memenuhi beberapa ketentuan minimal yang harus dicapai siswa tersebut, ungkanya.
Lebih lanjut Sri Widayati., menyampaikan bahwa madrasah MIN Sumberharta telah menggunakan sistem pembelajaran menggunakan kurikulum 2013, maka dari itu acuan untuk menaikkan siswa ke jenjang yang lebih tinggi haruslah mengacu pada point-point berikut.
Yang pertama kata beliau setiap siswa harus menyelesaikan seluruh program pembelajaran dalam dua semester pada tahun pelajaran yang diikuti, jika ada siswa yang tidak menyelesaikan pembelajaran dalam satu semester saja maka sudah bisa dipastikan siswa tersebut tinggal kelas.
“Kedua, setiap siswa mencapai tingkat kompetensi yang dipersyaratkan, minimal sama dengan KKM artinya pembelajaran yang dilakukan siswa harus tuntas. Ketiga, mencapai nilai sikap untuk semua mata pelajaran minimal baik. Keempat yaitu tidak terdapat nilai kurang dari KKM maksimal pada tiga mata pelajaran saja, dan yang terakhir ketidak hadiran siswa tanpa keterangan maksimal 15 % dari jumlah hari efektif,” tandasnya.
Menurut Sri Widayati ., kelima point yang telah disampaikan haruslah tetap mengacu pada aspek estetika, dan kondisi sosial anak, jangan sampai ketika anak tidak mencapai point-point yang kita sebutkan lantas kita tinggalkan dan akibatnya akan membuat dampak buruk bagi anak tersebut. (YADI/W45)
SAATNYA, TAGIHAN PLN ANDA NAIK "LUNAS". INI SOLUSINYA.
Kepala MANMUKE Hadiri Peresmian 3 Fakultas UIN Raden Fatah Palembang
Palembang, Inmas.
Kepala MAN Muara Kelingi (MANMUKE), Buchari, S.Ag pada hari Jumat (07/07) menghadiri peresmian tiga fakultas baru Universitas Islam Negeri (UIN) Raden Fatah Palembang bertempat di Asrama Haji Provinsi Sumatera Selatan, Senin (14/7).
Peresmian Tiga Fakultas ini yaitu Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, Fakultas Sains dan Teknologi, dan Fakultas Psikologi. Tiga Fakultas tersebut langsung diresmikan oleh Menteri Agama Republik Indonesia yakni Lukman Hakim Saifuddin. Sekaligus dengan Kegiatan Pembinaan Aparatur Sipil Negara (ASN) Kementerian Agama Provinsi Sumatera Selatan yang langsung disampaikan oleh Menteri Agama Republik Indonesia yakni Lukman Hakim Saifuddin.
"Acara tersebut dilaksanakan dengan aman dan tertib. Kami merasa bangga mendapatkan tamu kehormatan yaitu Menteri Agama Republik Indonesia. Kegiatan ini dihadiri oleh Kepala Madrasah, Kepala Kementerian Agama, dan seluruh jajaran di dalam ruang lingkup Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Sumatera Selatan". Ujar Buchari
Buchari menambahkan semoga silaturahmi sekaligus pembinaan apapun yang terkait Kementerian Agama di Wilayah Sumatera Selatan dapat diagendakan secara rutin setiap tahun nya sehingga dapat menimbulkan dampak yang positif bagi seluruh pimpinan di Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Sumatera Selatan. (Bima/siti/W45)
SAATNYA, TAGIHAN PLN ANDA NAIK "LUNAS". INI SOLUSINYA.
Jurnalis MANMUKE Rajin Koreksi Berita
Musi Rawas, Inmas
Jurnalis MAN Muara Kelingi (MANMUKE), Anggi Eka dan Fuja Padila Mayasari
rajin koreksi berita untuk di kirim kekemenag sumsel go. Id, Rabu
(14/6) di Ruang guru.
Pengoreksi ini bertujuan supaya sebelum berita dikirim sebaiknya di
koreksi bersama-sama dan di bantu oleh Wakil Kurikulum Imam Syafi'i S.P,
supaya berita yang ditampilkan bisa masuk web.
Imam membantu mengoreksi berita tim jurnalistik mengatakan "Sebelum kita
kirimkan berita kekemenag sumsel go.id ada baiknya kita koreksi
bersama-sama berita", kata Imam.
"Saya harap semoga berita MANMUKE kita koreksi berita degan
bersama-sama dapat di terima dan berita kita di tampilkan di website,
kemenag sumsel go.id, serta koran Linggau Pos dan Tribun", harap imam.
(fuja/siti/W45)
SAATNYA, TAGIHAN PLN ANDA NAIK "LUNAS". INI SOLUSINYA.
Fitrian : Hikmah Dari Membaca Al Qur’an
Kepala KUA Kecamatan Muara Lakitan Fitrian, S.Ag., menghadiri sekaligus
mengisi tausiyah pada acara Peringatan Nuzul Qur’an di Masjid Sabilul
Haq Desa Pendingan Muara Lakitan, Selasa Malam (12/06).
Kegiatan ini dihadiri Camat Muara Lakitan, Kepala Desa beserta
perangkat Desa, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat yang ada di Muara Lakitan.
Dalam peringatan Nuzul Qur’an Fitrian menyampaikan tausiyah tentang
Hikmah membaca Al Qur’an pada malam Nuzul Qur’an.
Nuzul Qur’an merupakan sebuah mukjizat Allah SWT karena peristiwa ini
merupakan proses turunnya Al-Qur’an kepada Rasul Muhammad SAW untuk
memberi petujuk kepada manusia. Turunya al-Qur’an merupakan peristiwa
besar yang sekaligus menyatakan kedudukannya bagi penghuni langit dan
penghuni bumi. Maka turunya Al-Qur’an dengan dua tahapan, yaitu : Pertama, Al-Qur’an
turun pada malam lailatul qadar pada malam kemulyaan, merupakan
pemberitahuan Allah SWT kepada alam tingkat tinggi yang terdiri dari
malaikat-malakat akan kemulyaan umat Nabi Muhamad SAW. Kedua,
Turunya Al-Qur’an secara bertahap ( munajaman ), dengan tujuan
menguatkan hati Rasul SAW dan menghibur serta mengikuti peristiwa dan
kejadian-kejadian sampai Allah SWT menyempurnakan agama ini dan
mencukupi nikmat-nikmat-Nya.
Fitrian Mengatakan Al-Qur'an merupakan kitab suci agama islam dan
sekaligus wahyu yang diturunkan kepada Nabi Muhammad SAW melalui
(perantara) Malaikat Jibril untuk dijadikan pegangan dan/atau pedoman
hidup bagi seluruh umat manusia, yang akan menuntun kita semua kearah
yang lebih baik untuk mendapatkan rahmat, syafa'at serta kebaikan dari
Allah SWT. Al-Qur'an juga sebagai salah satu Rukun Iman, yaitu seorang
muslim wajib mengimani bahwa Al-Qur`an merupakan penghapus hukum dari
semua kitab suci yang turun sebelumnya.(YAN/W45)
SAATNYA, TAGIHAN PLN ANDA NAIK "LUNAS". INI SOLUSINYA.
Sri Widayati : Jalankan Seluruh Kegiatan Ramadan dengan Ketulusan
Sumberharta,Inmas.
Kamad MIN Sumberharta Hj.Sri Widayati,M.Pd.,dalam pengantar kegiatan
Ramadan di MIN Sumberharta dihadapan seluruh dewan guru MIN Sumberharta,
mengatakan kegiatan ramadhan akan lebih baik dan akan lebih bermakna
jika dijalankan dengan penuh ketulusan, karena hal tersebut secara
langsung akan memberikan gambaran bagaimana yang bersangkutan menerima
apa yang sedang dilaksanakan.
Sri Widayati., mengatakan, jika dalam diri belum ada ketulusan untuk
mengikuti semua kegiatan yang dilaksanakan sebaiknya melakukan perubahan
niat dulu sebelum benar benar ikut dan menceburkan diri dalam setiap
kegiatan yang sedang dan akan dilaksanakan, jika terus dengan keadaan
itu, maka hasilnya akan lebih mungkin mencapai kesiasiaan.
“Apapun caranya, bagaimanapun metodenya, seluruh warga madrasah harus
benar benar dalam posisi yang tulus, setulus tulusnya. Siap menerima,
menyerap dan sebisanya melakukan tindakan aplikasi terhadap apa yang
sedang dihadapi,” demikian kata Sri Widayati.
Lebih lanjut Sri Widayati., mengatakan, pada dasarnya tidak ada yang
sulit untuk berada dalam posisi yang tulus menerima itu, karena sikap
itu sebenarnya sudah ada dalam diri pribadi semua orang, yang membuat
pembeda antara yang satu dengan yang lain hanyalah kemampuan
membangkitkan dan kemampuan mempertahankan sikap itu terus berlaku dalam
menghadapi semua keadaan yang dihadapkan.
“Sepanjang kita mampu menunjukkan sikap tulus dengan baik dan benar,
maka peluang untuk menempatkan diri pada posisi yang tepat akan sangat
mudah dilakukan, siapapun akan dapat melipatgandakan kekuatan dengan
hanya mengandalkan sikap tulus, itulah mengapa banyak orang yang selalu
mendorong diri sendiri dan orang lain untuk memikili sikap yang
demikian,” lanjut Sri Widayati.
“Oleh karena itu, jalankan semua kegiatan ramadhan dengan ketulusan,
maka hasil maksimal akan dapat anda temukan,” harap Sri Widayawati.(YADI/W45)
SAATNYA, TAGIHAN PLN ANDA NAIK "LUNAS". INI SOLUSINYA.
Ka. KUA Kecamatan Hadiri Nuzul Qur’an di Masjid Agung Darussalam
Kepala Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan menghadiri acara Nuzul
Qur’an yang diselenggarakan oleh Pemerintah Daerah Kabupaten Musi Rawas
di Masjid Agung Darussalam Argopolitan Center Muara Beliti, Selasa
Malam(13/06).
Kegiatan ini dihadiri oleh Bupati Musi Rawas H. Hendra Gunawan, Wakil
Bupati Hj. Suwarti, Ketua PKK H. Novia Gunawan, Wakil Ketua DPRD,
Kasubbag TU Kemenag Mura Muhamad Rais, M.Pd.I., Para Kasi Kemenag Mura,
Unsur Pimpinan Musyawarah Kabupaten, Dandim, Kapolres, Ketua PA, dan
Seluruh Pegawai Kemenag Mura serta Masyarakat di Lingkungan Muara
Beliti.
Dalam sambutannya Hendra menyampaikan akan bersama ulama dan umaroh
menyempurnakan ibadah ramadhan terus semangat hingga akhir ramadhan
dengan memakmurkan rumah Allah, semoga Kabupaten Mura juga dimakmurkan
oleh Allah SWT dengan peringatan Nuzul Quran ini, sebagai bekal
mendapat ridho Allah SWT menuju darussalam.
Kegiatan yang diawali dengan sholat isya dan tarawih bersama dengan
imam ustadz H. Tabroni dan dengan tausiyah oleh ustadz Drs. H. Hasbi
Saidina Ali dengan tema Nuzul Qur'an.(Okta/Zalily/W45)
SAATNYA, TAGIHAN PLN ANDA NAIK "LUNAS". INI SOLUSINYA.
Ka. KUA Terawas Hadiri Safari Ramadhan di Sukorejo
Kepala Kantor Urusan Agama Kecamatan STL Ulu Terawas M. Zalily, S.Ag.,
menghadiri Safari Ramadhan di Masjid Jami’ Desa Sukorejo, Senin(12/06).
Hadir dalam kegiatan ini Bupati Mura H. Hendra Gunawan beserta Ketua PKK
Kab. Mura, Wakil Bupati Hj. Suwarti, Anggota DPRD, Camat, Danramil,
Kapolsek, KUPT, Unsur Sekda Mura, Toga/Toma dan masyarakat setempat.
Kegiatan safari ramadhan ini adalah agenda rutin Bupati Mura disetiap
bulan ramadhan ini diawali berbuka bersama di kediaman kepala desa
Sukorejo Sulwasi dan dilanjutkan sholat magrib dengan imam Kabag Kesra,
kemudian sebagai imam sholat Isya, taraweh dan witir dipimpin Kepala KUA
Terawas.
Dalam sambutannya Hendra mengatakan bahwa saya selaku Bupati akan
berusaha menjadikan masyarakat Mura yang sehat, mandiri, yang produktif
serta unggul, yang relijius nyaman dan aman. tentunya atas dukungan
masyarakat dan semua pihak, dengan menggalang kebersamaan dan
meningkatkan silaturahim sesama umat, terus kita tingkatkan.
Setelah bupati menyerahkan bantuan pada pengurus masjid dan pakir
miskin secara simbolis, dilanjutkan dengan tausiyah oleh ustadz Drs. H.
Sutan Syahrir Hafudzin dengan uraian tausyiahnya bertajuk “Tanda
bersyukur umat disuatu daerah atas rahmat Allah, hikmad beribadah
Ramadhan dengan amalianya".
dipenghujung kegiatan itu ditutup berdoa bersama dipimpin Ustd Sutan.(Okta/Zalily/W45)
SAATNYA, TAGIHAN PLN ANDA NAIK "LUNAS". INI SOLUSINYA.
Bersihkan Hati, Siswa-siswi MINMATA Berbondong-bondong Bayar Zakat Fitrah
Bersihkan Hati, Siswa-siswi Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) Mataram
(MINMATA) berbondong-bondong bayar zakat fitrah, Rabu (14/6).
Barmadi, S.Pd.I pengurus zakat Fitrah Tahun 2017 MIN Mataram
mengatakan bahwa memang kegiatan ini sudah menjadi agenda rutin setiap
bulan suci Ramadhan di MIN Mataram, hal ini sebagai bentuk kepedulian
pihak Madrasah kepada sesama.
Adapun besarnya ketentuan pembayaran zakat fitrah di MIN Mataram yaitu
beras 2,5 kg atau uang yang dihargakan dengan harga beras didaerah
setempat yakni sebesar Rp. 20.000.untuk 2,5 Kg nya, dan menurut Barmadi
saat ini proses pengumpulan zakat masih terus dilakukan hingga besok,
Kamis(15/6)selanjutnya akan dibagikan pada hari pembagian raport.
Kamad MIN Mataram Hidayat, S.Ag.,M.Pd.I sangat menyambut baik atas
kegiatan rutin ini dan berharap agar kegiatan ini dapat terus terlaksana
setiap bulan Ramadhan. Karena dengan kegiatan ini siswa dibiasakan
untuk menyerahkan zakat fitrahnya sendiri, berniat sendiri dan diajarkan
untuk terbiasa berbagi.
Terkait mustahiqnya (yang berhak menerima zakat tersebut) ia
mengharapkan kepada setiap wali kelas agar benar-benar teliti untuk
mendata mendata mana yang tergolong siswa yang tidak mampu, fakir miskin
dan anak yatim piatu agar zakat ini dapat disalurkan sesuai ketentuan
yang telah disyariatkan, Ungkapnya.
MANMUKE Gelar Tes Calon Siswa
Musi Rawas, Inmas
MANMUKE (MAN Muara Kelingi) gelar tes calon siswa/i baru, berupa tes
membaca Al-Qur'an serta pengetahuan sholat 5 waktu yang dilaksanakan
pada selasa (13/06) di Ruang kelas XI IPA MANMUKE (MAN Muara Kelingi).
Rabu (14/06).
Tujuan tes yang dilaksanakan di MANMUKE (MAN Muara Kelingi) supaya
siswa/i baru MANMUKE (MAN Muara Kelingi) bisa baca tulis Al-Qur'an dan
bacaan-bacaan sholat.
Menurut koordinator tes calon siswa/i baru tahun pelajaran 2017/2018,
Hefzi Widia, S.Pd.I, mengatakan tes yang dilakukan sekolah hari ini
berjalan dengan lancar tanpa hambatan apapun.
"Alhamdullilah pelaksanaan tes calon siswa baru dapat berjalan lancar".
Ucapan syukur kami mengucapkan kepada calon siswa-siswi baru MANMUKE
(MAN Muara Kelingi) selamat berjuang sesuai kemampuan anda dan semoga
sukses."Imbuh Hefzi.
Dengan adanya tes calon siswa baru yang dilaksanakan di MANMUKE (MAN
Muara Kelingi) kiranya siswa/i MANMUKE mampu baca tulis Al-Qur'an secara
baik, dan semoga akan menjadi generasi penerus masa depan yang cerdas
dan berakhalkul karimah.(Anggi/siti/w45)
SAATNYA, TAGIHAN PLN ANDA NAIK "LUNAS". INI SOLUSINYA.
Sri Widayati Tegaskan,Tanamkan kepada Anak Untuk Cinta Lingkungan
Sumberharta,Inmas.
Kepala MIN Sumberharta Hj.Sri Widayati,M.Pd., bukan hanya sosok yang di kenal tegas dan disiplin. Namun, Dia juga Wanita yang cinta terhadap lingkungan. Rapi, pembersih dan senang dengan hal-hal yang indah. Itulah sosok yang ada pada dirinya.Rabu (14/06)
Sri Widayati.,mengajak beberapa siswa terjun ke lapangan untuk mengatur penataan taman di MIN Sumberharta. Dia juga ikut mengangkat pot-pot yang berisikan bunga-bunga dan pohon untuk di susun di sudut-sudut dan sepanjang pinggiran madrasah.
Sri Widayati mengatakan” bahwa penataan taman madrasah sengaja digenjot agar mendukung suasana proses belajar-mengajar (PBM) maksimal. Hal itu juga sekaligus sebagai upaya mendukung program pemerintah dalam membenahi lingkungan merespons isu pemanasan global (global warming). Apalagi pada saat ini di daerah ini sedang musim kemarau, banyak debu. Jadi perlu dibenahi lingkungan agar indah dipandang mata”, ungkapnya.
"Kita manusia selain untuk beribadah kepada Allah, dimana kita manusia juga diciptakan sebagai khalifah dimuka bumi. Sebagai khalifah, manusia memiliki tugas untuk memanfaatkan, mengelola dan memelihara alam semesta. Allah telah menciptakan alam semesta untuk kepentingan dan kesejahteraan semua makhluk-Nya, khususnya manusia. Selain menjaga keletarian lingkungan, kita juga telah ikut andil dalam menjaga alam semesta yang dalam hal ini taman lingkungan di sekitar sekolah agar jangan sampai rusak dan hancur" jelasnya.
Sri Widayati menambahkan, berhubung pada saat sekarang siswa sudah selesai melaksanakan ujian, dan para guru kelas sedang sibuk dengan pengolahan nilai untuk raport, maka perlu diarahkan anak – anak untuk belajar. Dalam hal ini adalah belajar untuk merawat, menjaga lingkungan di sekolah. Perlu ditanamkan kepada anak – anak agar cinta lingkungan dengan cara merawat taman-taman baik itu di sekolah dan dirumahnya masing-masing. (y4d1/W45)
SAATNYA, TAGIHAN PLN ANDA NAIK "LUNAS". INI SOLUSINYA.
Langganan:
Postingan (Atom)